Friday, November 7, 2008

Salahkah saya?

Ketika saya selalu mencurigai tingkah lakumu?
Ketika saya menjadi benci dengan segala pujimu?
Ketika saya menatap sinis kepadamu?
Laki-laki...

Wednesday, November 5, 2008

same night

same night...same breath...
i am bored...lonely...frozen

seeing my little angel sleeps beside me...
so sweet...pretty...cute...
my lovely one...Lintang

kadang aku merindukan, dan aku bermimpi,
andai saja bapaknya Lintang masih bersamaku,
andai saja dia benar-benar pria yang baik, peduli, dan penyayang
berdua, kami akan melihat Lintang yang sedang mendengkur lembut
hmm...
berdua, kami akan menciumi seluruh wajah Lintang yang wangi...


huu pengen...pengen juga punya keluarga yang harmonis,...
sebetulnya pengen supaya Lintang bisa bersatu lagi dengan bapaknya...
*aku pemaaf banget ya...demi Lintang rasanya apa saja akan kulakukan...*

aku udah merasa underestimated...bahwa ga ada pria lain yang akan bisa menyayangi Lintang seperti anaknya sendiri...aku benar2 trauma dengan pernikahanku yg terakhir...dan aku kasihan dengan Lintang kalau aku harus menikah lagi suatu saat....
aku belum pernah menemukan sosok pria yang benar2 bisa mencintai Lintang anakku...yang benar2 bisa menerima Lintang selayak anak kandungnya sendiri...

hmm, udah ah..sebaiknya aku mencoba tidur...kerjaan masih banyak di kantor...

Tuesday, November 4, 2008

Ughhh, always like this, i cant sleep!

Mau tahu kaya apa diriku sekarang?! Jam 23:12 saat ini.

Pucat, persis seperti mahluk jablai yang baru dihisap darahnya ama vampire yang syukur,... kelihatannya agak ganteng

Bawah mata agak gelap, yah mirip dikit ama kungfu panda!

Rambut terurai panjang, lurus agak berantakan,...semoga ga seperti kuntilanak...

No smile! karena emang ga ada yang lucu saat ini...

Sleepy but cant sleep!




Actually i need temen ngobrol, pengen banget sekali2 bisa ngobrol ma banci *krn saat ini masih sebel ma laki* huh, malas banget n buat BETE ketika tadi diajak ngobrol ma seorang mahluk 'berjakun' di YM, padahal dia termasuk temen lama aku loh! eh bisa2 nya nawarin dirinya untuk ngelonin aku...intinya dia ajak cyber sex ama aku *what a f**k* katro juga, dah jelas2 avatar YM yg dia pake adalah foto anaknya yg masih belom genep setahun! Ni orang...

Gemes ngeliat tampang si pemerkosa

Dia emang pemerkosa, penjahat kelamin, brengsek!!!

Fyi, Dia yang aku maksud bukan bapaknya Lintang *walau si bapak juga termasuk pria yang tega, tapi bapaknya Lintang masih punya moral yang baik, yahh walau dibawah rata2* dan dia juga bukan si pria beristri yang pernah buat aku termehek2 itu *baca deh tulisanku yang lalu2 kalau mau tau tentang kisahku yg tragis dengan si pria beristri*

Dia yang kumaksud itu benar2 penjahat kelamin...otaknya cuman berisi selangkangan dan onderdilnya, di sela2 kegiatannya sebagai seorang pemilik bisnis travel!
Emang siy dia pilih2 korbannya, *yang setelah aku investigasi, ternyata korban2 maupun calon korbannya adalah wanita cantik semua", gila tu orang...walau aku akuin, aku lebih gila daripada dia, KARENA, bisa2nya aku mudah percaya ma serigala itu!
Gila, gila, ga habis fikir bisa-bisanya aku terjerat ama dia, karena jelas2 dia itu malsuin umur untuk pedekate ama aku, huh! Aku kan ga mood banget kalau dideketin ama pria yang usianya di bawahku.

Walau beneran aku masih bersyukur banget *dan tentu saja bertaubat kepadaNya* aku ga hamil gara2 pemerkosa itu. namun Tetap saja kalau sekali lagi aku ketemu ma dia, aku pengen tendang his dick!

Udah ah, aku ga mau bahas dia lagi...tutup buku, delete, and empty the trash bin...

A Question

Siang tadi teman satu ruanganku bertanya,
a simple question with a simple answer...

"Kalau bapaknya Lintang, mau balik lagi sama kamu, kamu mau?"

and my answer,

"Yeah...for Lintang happiness, I will..."


Aku sadar, hal itu mana mungkin terjadi, Bapaknya Lintang itu gengsinya lebih tinggi daripada Mount Everest, apalagi dia juga tau n sadar diri kalau reputasi dia di keluarga besarku udah luluh lantak...
Ditambah lagi dengan rasa ego nya yang juga tinggi...friend mindednya dia *temen2 dia emang ga suka kali liat aku ma bapaknya Lintang harmonis, menurut mereka, aku ini adalah istri yang suka mengekang n mengatur2 suami, jadi adaaa aja cara mereka menghasut bapaknya Lintang untuk pergi jauh2 dariku n Lintang*,...dan the most impotent :P reason why it will become a really mission impossible that me and him could be a couple again is family background dia yang udah parah berantakannya, sampai my ex mother-in-law cuek unggas ma cucunya, cuek naga ngeliat kelakuan anaknya *my ex* yang ga bener,...ah! rasanya impian Lintang untuk melihat aku dan bapaknya bisa-tidur-sekasur lagi adalah seperti memimpikan Tukul Arwana bisa bersaing dengan Barrack Obama di pemilihan Presiden negara Alengka States.

Ngemeng-ngemeng tentang Bapaknya Lintang, si pria-yang-agaknya-masih-tampak-menawan-itu akhir2 ini sering telpon anaknya, yah setelah aku mempercayakan Lintang pake salah satu HPku, walau emang hanya dia pakai pas pulang skul aja. Awalnya Hp itu aku kasih ke Lintang supaya anakku yang imut itu bisa sms aku pas emaknya yang cantik jelita ini sedang di kantor. Yeah, bayangin aja de...semenjak diriku restricted buat kaum yang mempunyai belalai di bawah itu, aku juarang buanget dapat sms...dapat sms dr laki juga paling aku cuekin...
Namun suatu saat, aku sms aja Bapaknya Lintang, buat kasih tau nomer Hp anaknya...dan semenjak itu dia telpon anaknya. Tapi kalau Lintangnya sms ga pernah di balas, huh dasar...untung aja Lintang belum paham bener kalau sms nya dia ke bapak satu itu sering dianggurin, aneh juga siy...karena kalau misal aku yang ga sempet balas sms anakku itu, Lintang langsung protes ke aku sesampainya aku di rumah. Yah ambil aja kale positifnya...Lintang mungkin masih merasa absurd *hehe* tentang identitas dari Bapaknya itu, intinya, maybe Lintang ga butuh2 amat perhatian dari Bapaknya yang sama juga ... sama ga butuh2 amat kehadiran anaknya di deket nya.

Bisa bayangin ga, komunikasi seperti apa di antara 2 orang yang ga butuh2 amat?

Aku jadi ingin bertaruh dengan diriku sendiri, kira2 sampai beberapa hari lagi Bapaknya Lintang masih intens telpon2 si Lintang...toh belum bisa dibilang dia itu ternyata cinta ama anaknya sendiri, becoz .. asal pada tau aja, setelah dalam 2 tahun terakhir ini, dia hanya mengunjungi anaknya sekali doank, telpon Lintang kalau ditotal dlm 2 tahun only 5 x, bahkan mungkin kurang dr itu...dia alpa ngucapin ultah buat anaknya, alpa ngucapin met idul fitri...dan pura-pura amnesia sehingga harus ngilang ketika ditagih tanggung jawab bulanannya buat Lintang...ah cape de...

Apa ini

Bila kebahagiaan dan kesedihan dirasakan bersama...
Bila kedamaian dan kesepian dirasakan bersama...
Bila kenyamanan dan kepedihan harus datang bersamaan di hati
Apa ini...

Lintang Gemintang, anakku

Lintang Gemintang...
Cepatlah besar...
Dan jangan pernah berhenti bermimpi...

Meeting on yesterday morning

Bosku bilang,"Lebih baik memberikan sebanyak-banyaknya apa yang bisa kau beri...daripada meminta sebanyak-banyaknya dari orang lain..."

Iya, dan aku ternyata telah membagi-bagikan hatiku untuk pria-pria dholim...tanpa aku bisa berusaha untuk meminta hatiku kembali...dan aku belum bisa membuat mereka memberikan sebongkah hati nurani kecilnya untukku

"Tentu saja aku ga paparkan itu sewaktu meeting tadi"

Monday, November 3, 2008

Lovely Place

Senangnya di sini...
Kalau ini nyata, aku ingin bermain-main, bergulingan, berloncatan...
Memakai gaun putih longdress dengan bunga-bunga kecil...maybe lily, little roses...even the jasmines...
Have this blog...maybe with no one visitor...no one reader...i feel free...
Bebas bicara apa aja...ini aku...ini aku...Ansha...

Malam ini, aku ingin bicara tentang seorang pria...yang pernah sedikit kutulis di sini

Menyebalkan...tapi memang kuakui...aku pernah jatuh cinta setengah gila dengannya...
seorang Pria beristri itu...
Menurutku dia istimewa...cara pendekatannya beda dengan pria kebanyakan yang menurutku terlalu gombalism...biasa, and cheapy...
He was totally different...He acted like a real and pure gentleman...dunno...mungkin dia juga kerahkan segenap daya upaya n segala macam warna aura pada dirinya, tuk memikatku...membuatku 'termehek-mehek' dengannya...
Do u know?
Kita bicara seperti pujangga yang sedang memperdebatkan sebuah puisi, sebuah mahakarya agung sebuah percakapan...mengalir deras tak terbendungkan...
Wow, dengannya..merupakan suatu new experienced for me in that time.
Kita tak pernah memperbincangkan cinta, hanya sebagai kata cinta,...tapi kita benar-benar menggali what is the genuine of love.
Aku pernah hilang kendali dengannya, not in negative way...hanya aja, aku bisa nangis2 bombay karena tiba2 dia memutuskan untuk only bersahabat denganku...
Why did he fall in love with me, kalau hanya untuk meninggalkan aku?!
Dia tau dia punya istri...dia tau istrinya sedang hamil...tapi kenapa dia juga bilang that aku ini benar2 wanita pujaan hatinya yang selama ini dia cari2?

Dia pernah buat aku percaya lagi dengan pria, bangkit dengan keyakinan kalau masih ada pria baik *dengan menggambarkan dirinya beda with the other fucking men* setelah kita saling share tentang kasus KDRT yang terjadi ama aku, tapi kemarin2 itu...sampai saat ini, dia juga yang buat aku nyungsep more deeply dengan sikapnya yang langsung cuek monster bebek denganku...ibarat gue mati monggo...sakkarepmu...emang gue sapa loe...
Dia tau aku ngilang dr dunia dimana aku pernah one community with him, tapi apa...ga pernah dia tanya kabarku lewat sms...

Barusan aku window shopping di tempat dia nongkrong di cyber world ini...jujur, aku pasti ke sana tiap online...aneh kan? udah tau dicuekin, aku masih sempetin give attention 2 wanna know with his recent news...
Dan tampaknya dia semakin mengumbar kemesraan dengan istrinya di sana...yah baguslah, setidak2nya kehadiranku bawa kebaikan utk dia...make he still remember the way to come home...

Ternyata bener juga istilah Jawa 'sawang sinawang', yang kita lihat, belum tentu seperti apa yang kita lihat dan duga...
Keromantisan yang di umbar di komunitas tersebut...belum tentu itu benar2 yang terjadi...ah..what ever lah...

Yang jelas, aku emang cemburu,...cemburu dengan ketidak adilan ini...tak ada yg bisa aku perbuat...hanya rentetan daftar introspeksi diri...yang harus aku kupas satu persatu, pengakuan dosa-dosa yang harus aku akui secara gamblang tanpa tedeng aling-aling...
Yah, aku berdosa, karena mencintaimu...seorang pria beristri...entah sapa duluan yang terpikat dan memikat, yang jelas...aku berdosa...pernah berucap aku mencintaimu, aku menyayangimu,...ingin memilikimu, bahkan aku ingin bercinta dengan 'lingga'mu... bla bla...*siapin kantong buat muntah deh*

Arrrhgghhh its already 0.07 am in the morning, and i cant sleep!

Sebel banget after knew ur recent news...
There is no sign that u miss me...feel lose me...there is no sign...

Ternyata pria sama aja...
Mau dia istimewa...mau gak...
Ah!

Sunday, November 2, 2008

Ketukan Jemari Hujan

Hujan..
Biasanya kau datang dan mengetuk sudut kayu jendelaku,
Menyapaku dengan dinginmu yang memikat,
Apakah kau telah bosan membilas langit biru,
Hujan?
Hatimu menyeka tanah basah, rerumputan yang dahaga..
Hujan, gerimis manisku..
Jangan bisikkan kepadaku..
Kalau kau tlah enggan melukis semburat merah pada pelangi,
Hidup belum tiba berpihak padamu..
Sampai hujan benar-benar ingin meludah,
Warna warni gelap pada bumi..
Hujan..
Ketuklah jendelaku setelah kau bersihkan isakmu,
Dan jangan datang sebelum kau pulas warna cerah pada pelangi..
Hujan,
Aku rindu...

Alhamdulillah

Thanks only to Allah SWT,
I have already got my menstruation...

An Evil hide in ur side

Malam itu, aku bercerita padamu tentang hidupku yang kelam...
Karena kau bertanya mengapa aku begitu concern terhadap masalah KDRT.
Kau tau aku ini pernah menjadi korban KDRT ...
Kau tau betapa aku harus menahan suara serakku ketika menceritakan itu kepadamu!
Kau tau betapa aku harus menahan mataku yang berkaca ketika mengenang masa pahit itu!
Dan kau menatapku dengan mata palsumu yang seolah bersimpati kepadaku,
Gesture tubuhmu seolah menyatakan besarnya empatimu kepadaku,

Malam di lain, kau menawarkan cintamu untukku,
Sama sekali aku tak curiga pada kebusukanmu.
Kau benar-benar aktor antagonis yang hebat...
Tak terlihat sama sekali taring iblismu!

Malam lainnya, di suatu sudut ruang kamarmu...
Kau memaksaku...
Tak pernah kau tahu betapa takutnya aku saat itu...
Betapa gemetarnya aku ketika kau puaskan dirimu!
Rasa mimpi burukku yang lalu seperti ter rewind ulang...

Gelap, dengus, desah, keringat, parfum, dan teriakan orgasm dari mulut busukmu

Dan sesudahnya, aku menangis di sujud malamku...
Benar-benar menghabiskan jatah air mataku! menahan sekuat tenaga isakku...
Kau tak tau, tak pernah tau!
Aku jijik dengan bangsamu! Aku jijik dengan diriku!
Aku merasa kotor....hina....goblog....
Aku merasa berdosa....

Dan ternyata kau benar-benar iblis...
Iblis macam apa....tega-teganya....
Dan kau cuma menjawab, "terserah...."
And leave me like I was a shit.

Semoga azab akan datang ke atas kepalamu, suatu saat, besok....besok....dan besoknya lagi

Ya Allah...

Ya Allah, ampuni aku...terimalah taubatku....semoga aku masih Engkau beri kesempatan untuk berjalan lagi di jalanMu yang lurus...
Ya Allah, ampuni aku...jangan goda aku dengan nikmat dunia yang seringkali kufur,...
Ya Allah, ampuni aku...jauhkan aku dari pandangan pria-pria terkutuk itu...yang hanya ingin menikmati raga dan jiwaku yang naif...
Ya Allah...andai waktu bisa berbalik...
Tak kan pernah kujamah malam bersama pria laknat itu...
Ya Allah ampuni aku...ampuni aku...ampuni aku...

Kali ini aku ingin berkata menyerah terhadap ujianMu...
Ya Allah, semoga tak ada benih yang tertanam dalam rahim ini...
Ya Allah, tolong hambamu yang hina ini, sekali lagi...

Why i always being a victim?

Itu sering menjadi pertanyaanku...
Bukan narsis, tapi banyak yang bilang aku menarik,..
Muda, pintar, cantik, berpendidikan...
Tapi kenapa...
Aku selalu saja jatuh ke lubang yang sama...
Terjerat untuk jatuh cinta dengan pria yang brengsek...
Ternyata IQ tinggi tidak cukup pintar untuk memilih,
Rasanya aku benar2 putus asa,
Just seeing a black hole,
black deep hole
Tak pernah ada seorang pria baik di dunia ini...
Dan kalau pun ada...
He is not for me...

Trying

Can’t find all the words yet
It’s still not the time yet
And my mind cant think of anything
It only sees you
You know I am trying
God knows I am trying
And why does the wind keep shouting out?
Its still not over
I keep on trying
I think I’m learning
To live in hearts
You leave behind
It’s not to die
And find the right place
Is there a right place
Where I can make it all make sense somehow
And face tomorrow
The world go round some
We move along some
To live in hearts
Of theirs and mine
Is not to die

Saturday, November 1, 2008

Ga bisa tidur

Wiken...saat ini benar2 berharga,
Bisa setengah hari (krn kantor tetep masuk di hari Sabtu) ama putriku
Tadi aku ajak dia ke Gramedia, beli buku Jarimatika utk sekolahnya
truz, kita makan di cafe...
Sewa dvd...mampir Giant buat beli cemilan n buah kesukaan dia...
She looked very happy and comfort...

Yeah, and so with me...I love her...Love her very much

No place again in my heart for u guys.... :P

Seorang teman kantor

Namanya pak R, dia kepala gudang di kantorku...orangnya baik dan lembut...
Saya sering diingatkan untuk sholat, dia tahu saya terlalu workaholic...
"Untuk melupakan kesumpekan fikiran..." Begitu kata saya ketika dia tanya kenapa saya kadang suka menunda sholat...hanya karena saya terlalu serius dlm bekerja.
Baguslah, saya bisa kerja di perusahaan dengan lingkup terdekat adalah orang yang beriman, saya jadi ikut beriman juga kan.
Tapi ini crita lain...Pak R datang ke ruangan saya ternyata ada maksud
Maksud memperkenalkan teman kuliahnya kepada saya...
Teman kuliah dia, yang kebetulan jadi kabag pabrik di kantor sebelah...
Statusnya sih sama dengan saya....dia duda 1 anak...
Saya cuma kasih jawaban sebuah senyuman...
Its enough...
Saya ga mau lagi deh Pak...trims


Yap, berat untuk membuka hati lagi setelah berulang2 kecewa karena pria

Lets imagine!

Saya...pernah menikah 2 kali

Pernikahan pertama, Ketika sedang cinta2nya dengan suami *sekarang mantan*, dia minta cerai...dezz!, pernikahan ini berlangsung selama 5 tahun...dan anak saya ada di pernikahan ini...jatuh bangun saya melupakan mantan suami pertama saya...jatuh bangun ampe nyungsep...

Pernikahan kedua, cuma berlangsung 2 bulan...istilahnya saya kena tipu lah dengan mantan suami saya yang kedua...karena ternyata I was married with a psycho...yap, saya ga kuat di KDRT-in dengan beliau...akhirnya saya pilih untuk pisah...tragis...memorabilianya bahkan masih terlihat jelas di one part of my body...

Itu...yang dari pernikahan, sekelumit kisah tragis saya dengan pria ( tentu saja si Pak R ga saya beri tahu, cukupppp saya curahkan di blog ini ) belum berakhir sampai situ

Saya pernah diperkosa...yeah...dan ga ada yang tahu cerita ini...saya masih menjaganya rapat...
Saya sampai stres...takut hamil (sampai sekarang, saya belum juga mens)...

Hm...sinetron banget ya kisah saya...tapi memang ini yang terjadi...

Saya cuman bilang ama Pak R," saya trauma dengan pria." udah gitu aja...

Sudut Kecewa

Kenapa ya...
Pria lebih mudah melupakan perasaannya...
Tadi saya sempat membuka blog yang (dulu) pernah kutulis bersama dengan seorang teman pria. Saya membukanya sambil tiduran di ranjang, sempat ... dada saya merasa sesak (ah kuprit!) sewaktu membacanya, dan hampir saja mata ini berkaca2 membaca kata2nya yg dulu pernah kuanggap indah nan canggih!, namun kurasa itu hanyalah gombalan tingkat tingginya untuk merayu saya...Karena apa...karena dia sudah melupakan saya sedemikian cepat...saya yang katanya adalah bidadari terindah bla bla bla...arghh...
Kenapa saya bisa sedemikian mencintainya...selalu saja begitu, terjebak dlm keadaan mencintai seorang pria, kemudian ditinggalkan...
Ingin saya berucap kepada dia...sudah tau anda punya istri, kenapa juga anda jatuh cinta ama saya!! Dan kenapa juga anda keluarkan jurus2 maut untuk menarik saya jatuh ke pelukan Anda...damn....

Hidup kadang tidak adil kepada saya

Introduction..of me

Namaku Ansha...

Yupe..sudah, itu saja...ga penting untuk tahu siapa aku...

Oke...

Aku single parent...have one daughter...

Had became a blogger...long time a go...and now, i start my cyber journey again...

So...let me start...to write down my journey...in this blog...